Alasan Kenapa Ray Allen Bisa Memasukkan Three Point Terbanyak Sepanjang Masa di NBA
Ada beberapa alasan kenapa Ray Allen bisa memasukkan three point terbanyak sepanjang masa di NBA:
1. Angle tangan saat melepaskan bola
Menurut tim Sports Science dari ESPN, angle [sudut] ideal tangan [yang diangkat] untuk melepaskan three points adalah 48 derajat [dari bawah].
Ray Allen memiliki angle yang berbeda 2 derajat daripada angle ideal [50/46 derajat].
2. Titik untuk melepaskan bola [release point]
Akurasi seorang shooter bertambah baik apabila titik untuk melepaskan shoot bola semakin tinggi/pararel dengan ring basket [bisa karena tinggi badan atau karena lompatan], karena jarak yang ditempuh bola ke ring basket semakin pendek.
3. Putaran bola ke arah belakang [backspin]
Backspin membantu mengurangi akselerasi bola ketika menyentuh ring basket. Bola yang melaju lebih pelan mempunyai kemungkinan masuk lebih tinggi dalam urusan three point.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar